RSS

About IT

Semalam aku bertanya pada diriku sendiri dan juga bertanya pada yang di atas ranjangku. Aku mempertanyakan apa yang akan kita dapatkan setelah mempelajari salah satu mata kuliahku, Sistem Informasi. Jika kita mempelajari Pemrograman maka kita akan bisa membuat suatu aplikasi. Saat kita belajar Pengantar Sistem Informasi kita mendapat ilmu tentang hardware, software, dan brainware serta belajar Ms. Word dan Ms. Exel. Kini di semester 4 aku bertemu dengan mata kuliah Sistem Informasi (SI). Di awal mata perkuliahan ini, sang dosen menjelaskan gambaran mata kuliah ini dengan berapi-api. Sayangnya, aku masih belum menemukan goal dari belajar SI ini. Apalagi dosenku yang satu ini beberapa hari yang lalu resmi keluar dari kampusku tercinta. Ada satu alasan yang tak bisa dijelaskan mengapa ia harus meninggalkan Polman Astra. Mata kuliah SI pun dipegang oleh dosen pengganti yang nantinya akan menjadi dosen pengampu dari mata kuliah ini. Dosen ini tak menjelaskan jelas tentang mengapa kita harus mempelajari SI dan apa yang akan kita dapatkan dari belajar SI. (Apa mungkin aku yang tak mendengarkan?) Sang dosen memberikan kami tugas untuk mendiskusikan tentang America Airlines sebagai penyedia pertama reservasi online. Dan di minngu ini, sang dosen memberikan tugas untuk mendiskusikan tentang Amazon.com sebagai penyedia layanan Ecommerce pertama dan masih ada hingga sekarang.
Dari tugas-tugas tersebut, aku mulai bisa mengerti apa tujuan kita mempelajari Sistem Informasi. Walau aku tak bisa menjabarkan ke kata-kata yang tepat, mungkin ada pelajaran yang bisa diambil dari 2 tugas yang sudah diberikan. Berikut sedikit penjabaran dari itu:

Mempelajari Sistem Informasi dari America Airlines :
·         Planning, segala sesuatu yang akan dilakukan harus memikirkan ke depannya.
·         Produk IT itu mahal
Mempelajari Sistem Informasi dari Amazon.com dimana Jeff Bezos sebagai CEO-nya:
·         IT sangat tergantung pada tekhnologi yang mendukungnya
·         Sebagai seorang IT wajib memikirkan infrasturktur, pikirkan kerugian yang akan dialami jika infrastruktur bermasalah
Minggu depan kami akan membahas mengenai VW. Pengetahuan tentang IT kami akan bertambah kembali.
 
Seorang IT harus selalu bisa melakukan improvement
Keberadaan seseorang itu pasti ada maknanya, tergantung bagaimana kita menggalinya
Terima  kasih Tuhan karena telah memberikan kami hak hidup
Menjadi seorang yang professional di segala bidang itu adalah hal baik
Waktu ada di depan mata kita. Ia tak pernah mundur
Tinggalkan kesan yang baik dimana pun kalian berada
Pesan mbak Wiwik (dosen wali), “Saya berharap sekali ada perubahan”
IT itu modalnya logika
Orang IT itu terstruktur, segala sesuatu harus terplanning
Jangan pernah depend on person
Jangan sampai melakukan hal yang bisa merugikan kalian sendiri

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar